Siswa SMPN 3 Krian Terbitkan 2 Buku: Lentera dan Riak Rasa di Lembar Kertas

majalahedutimes.com, Sidoarjo — Siswa SMPN 3 Krian telah berhasil menerbitkan dua buku yang menarik perhatian banyak orang, Jum’at (7/3/2025). Buku pertama kumpulan resensi berjudul Lentera karya siswa kelas 9E. Buku kedua kumpulan puisi berjudul Riak Rasa di Lembar Kertas karya siswa kelas 8B.

Proses pembuatan kedua buku tersebut dimulai pada saat pembelajaran Bahasa Indonesia di sekolah. Ibu Meyda Silvia, guru Bahasa Indonesia SMPN 3 Krian, memimpin proses kreatif ini. Ia membagikan pengalamannya.

“Dimulai dari tahun lalu, kami belajar membuat buku resensi. Untuk tahun ini, saya inisiatif mengajak anak-anak terutama kelas 8 kebetulan ada materi puisi, masing-masing anak mengumpulkan 3 puisi lalu dibukukan menjadi antologi puisi,” ujar Meyda. 

Proses pembuatan buku resensi kelas 9 juga menjadi sorotan. Para siswa membaca tiga buku terlebih dahulu, menulis resensinya, kemudian melakukan proses editing serta desain menggunakan platform Canva.

Mereka menerbitkan buku-buku ini di PT Penerbit Mengetuk Pintumu di Mojokerto. 

Meyda berharap atas kesuksesan menerbitkan buku ini, para siswa semakin termotivasi untuk berkarya, memahami materi dengan lebih baik, dan memahami proses dalam pembuatan buku. Ke depan, ada keinginan agar mereka bisa menerbitkan buku solo karya sendiri.

Chesilia Magdalena, salah satu penulis buku resensi, menyampaikan kegembiraannya.

“Seneng banget (ketika bukunya terbit). Teman-teman sampai menunggu kapan bukunya jadi. Hingga akhirnya jadi,” ungkap Chesilia. 

Chesilia juga berencana untuk menulis buku solo berupa kumpulan cerita pendek.

Sementara itu, Anisa, penulis buku kumpulan puisi, merasa bangga dan termotivasi.

“Rasanya senang banget dan bangga, insyaallah (selanjutnya) saya ingin membuat buku sendiri,” ujar Anisa, menunjukkan semangatnya untuk terus berkarya di masa depan. (Red)

Related posts
Tutup
Tutup